Berikut 6 Program Kerja Bidang Cipta Karya Dinas PUPR Kotamobagu Tahun 2023
KOTAMOBAGU,WB—Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Kotamobagu melalui bidang Cipta Karya merilis program kerja mereka ditahun 2023.
Kepala bidang Cipta Karya Dinas PUPR Kotamobagu, Yeyen Yambo menyebut, ada 6 program kerja yang akan mereka fokuskan pada tahun ini.
“Dari 6 program kerja kita itu memiliki 39 paket proyek pekerjaan khusus di bidang Cipta Karya,” kata Yeyen kepada wartawan media ini, Jumat 3 Maret 2023.
Ia juga menyebutkan, total PAGU anggaran yang akan digunakan terhadap 39 paket proyek tersebut berjumlah sekira Rp 12 Miliar lebih.
“Anggarannya bersumber dari Dana Alokasi Umum atau DAU tahun 2023. Totalnya itu Rp 12.367.500.000,” sebut dia.
Adapun 6 program kerja bidang Cipta Karya Dinas PUPR Kotamobagu yang dimaksud adalah sebagai berikut:
No. | Uraian Program | Satuan | Lokasi | PAGU Anggaran |
1. | Pengelolaan dan Pengembangan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) | 2 Paket | Tersebar | Rp. 500.000.000,00 |
2. | Pengelolaan dan Pengembangan Sistem Drainase yang terhubung langsung dengan Sungai dalam Daerah Kabupaten/Kota | 19 Paket | Tersebar | Rp. 4.640.000.000,00 |
3. | Pembangunan dan Pengembangan Infrastruktur Kawasan Permukiman di Kawasan Strategis Daerah Kabupaten/Kota | 9 Paket | Tersebar | Rp. 1.590.000.000,00 |
4. | Perencanaan, Pembangunan, Pengawasan, dan Pemanfaatan Bangunan Gedung Daerah Kabupaten/Kota | 2 Paket | Kotamobagu | Rp. 5.000.000.000,00 |
5.
|
Pemeliharaan dan Perawatan Bangunan Gedung Daerah Kabupaten/Kota | 2 Paket | Kotamobagu | Rp. 400.000.000,00 |
6. | Pengelolaan dan Pengembangan Sistem Air Limbah Domestik Dalam Daerah Kabupaten / Kota | 5 Paket | Kotamobagu | Rp. 237.500.000,00 |
Total | 39 Paket | Rp. 12.367.500.000,00 |
Sumber: Dinas PUPR Kota Kotamobagu
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.