Ali Kenter Sosok Pengusaha Paling Dermawan, Bangun Masjid Pakai Dana Pribadi dan Gemar Bantu Warga
BOLTIM,WB-Ali Bin Jindan alias Ali Kenter (AK) selain dikenal sebagai seorang pengusaha sukses, pria asal Desa Nuangan Kecamatan Nuangan Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) ini juga dikenal masyarakat Boltim dengan seorang pengusaha yang dermawan paling gemar membantu masyarakat yang kesusahan.
Mungkin tidak banyak mengetahui bahwa AK telah membangun sebuah Masjid megah di Desa Motongkad Kecamatan Nuangan, yang saat ini jadi tempat beribadah masyarakat muslim desa setempat.
Dengan berkapasitas besar, Masjid yang dinamakan Sultan Ibrahim berkapasitas 1000 Jemaah tersebut, diperkirakan menelan anggaran Rp 3 Miliar.
Selain itu, AK juga dikenal memiliki jiwa sosial yang tinggi yakni gemar membantu masyarakat miskin.

“Kami selalu berdoa agar Alken dan keluarganya diberikan kesehatan dan umur yang panjang oleh Allah SWT, karena beliau orang paling baik kepada kami masyarakat dan tidak tebang pilih menebar kebaikannya,” kata warga setempat Fox Tampoy.
Masyarakat menilai dibalik kesuksesan AK karena tidak henti-hentinya dia dan keluarganya terus menebar kebaikan kepada masyarakat.
“Dibalik musibah yang Alken alami saat ini, kami masyarakat hanya bisa memberikan suport dan doa agar Alken dan keluarganya diberikan kesabaran dan tabah dalam ujian ini,” ujar mereka.(Nox)