Semarakkan HPN 2019, PLN UP3 Kotamobagu Sapa Langsung Pelanggan
Kotamobagu,WB–Sebagai wujud apresiasi terhadap pelanggan, manajemen PLN UP3 Kotamobagu mengunjungi beberapa titik pelanggan di wilayah Bolaang Mongondow Raya (BMR), Provinsi Sulawesi Utara, Rabu (4/9/2019) kemarin.
Hal ini sekaligus menjadi momentum dalam memperingati Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) yang jatuh setiap 4 September. Adapun tema yang diusung PLN untuk hari peringatan ini adalah “Senyum Pelanggan Indonesia Benderang”.
Manager UP3 Kotamobagu, Meyrina Turambi menyampaikan bahwa seluruh manajer Unit Layanan Pelanggan (ULP) di wilayah kerja PLN Kotamobagu turut mengunjungi pelanggan. Adapun pelanggan yang dikunjungi di antaranya adalah beberapa pelanggan bisnis dan rumah tangga.
Tujuan manajemen PLN mengunjungi pelanggan adalah untuk mendengarkan suara pelanggan, menampung harapan pelanggan terhadap layanan PLN serta mengapresiasi dan memperhatikan masukan dari pelanggan di seluruh Indonesia.
“Dengan mendengarkan pelanggan, maka kita akan tahu apa yang mereka butuhkan dan kita akan terus meningkatkan pelayanan yang lebih baik sebagai bukti nyata PLN,” ujar Meyrina.
“Sesuai dengan tema perayaan HPN kami yaitu Senyum Pelanggan Indonesia Benderang, kami juga akan terus berupaya memberikan yang terbaik dan kami hadir hari ini agar senyum para pelanggan PLN lebih benderang,” tambahnya.
Disisi lain, General Manager Hotel Sutan Raja, Sutrisno sangat mengapresiasi kunjungan PLN dalam mendengarkan secara langsung suara para pelanggan.
“Terimakasih atas pelayanan PLN UP3 Kotamobagu, atas nama Hotel Sutanraja Kotamobagu kami merasa puas semoga ke depannya pelayanan PLN lebih baik,” ungkap Sutrisno.
Pada HPN 2019 ini, pegawai PLN juga mengunjungi pelanggan-pelanggan yang selalu menjadikan pembayaran rekening listrik sebagai prioritas setiap awal bulan. Selain melakukan kunjungan juga diberikan gift menarik sebagai bentuk apresiasi PLN kepada pelanggan.
Saripudin Paputungan, salah satu warga Kelurahan Pobundayan, Kecamatan Kotamobagu Selatan manyampaikan, terimakasih dan apresiasi yang diberikan kepada PLN, serta mengajak seluruh pelanggan PLN untuk bisa sama-sama membayar listrik tepat waktu.
“Selain nyaman karena bebas dari pemutusan, PLN akan lebih sukses dalam menjaga pasokan listrik,” Ungkap Paputungan.(GG)
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.