BANNER ATAS
BANNER BAWAH

Patut Dicontoh, Kepala DLH Sediakan Tempat Sampah Dalam Mobil

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Kotamobagu,WB–Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kotamobagu, Bambang Irawan Ginoga, mengajak agar masyarakat dan ASN dilingkup Pemerintahan Kotamobagu untuk menjaga kebersihan lingkungan.

Salah satunya dengan mewajibkan atau menyediakan tempat sampah di dalam kendaraan roda empat.

“Tempat sampah saya sediakan dalam mobil. Maksudnya agar tidak membuang sampah di jalan ketika di dalam mobil. Karena saat ini yang menjadi salah satu permasalahan kurangnya kesadaran masyarakat tentang jangan membuang sampah di jalan ketika berkendara,” ujar Bambang, saat ditemui sejumlah wartawan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Kotamobagu, Kamis (17/10/2019) kemarin.

Dikatakannya, saat ini pihak mereka tengah berkoordinasi dengan dinas terkait, salah satunya Diskominfo untuk membantu menghimbau agar tidak membuang sampah di jalan saat di dalam mobil.

“Jadi saya sudah berkoordinasi dengan diskominfo untuk memberikan semacam pengumuman terima kasih tidak membuang sampah di jalan melalui pengeras suara yang dipasang pada semua pintu masuk Kotamobagu,” tuturnya.

Bahkan lanjut Bambang, hal ini juga sudah dikoordinasikan dengan pihak Satlantas Polres Kotamobagu dan Dinas Perhubungan, tentang penyediaan tempat sampah di mobil sebagai salah satu unsur yang harus dipenuhi ketika pemeriksaan kelengkapan kendaraan.

“Dalam forum lalulintas, saya titip supaya ada tempat sampah di setiap kendaraan, baik mobil dinas maupun pribadi. Bahkan, kalau perlu kita dorong agar rencana ini dijadikan peraturan daerah, oleh instansi terkait.” Jelasnya.

Get real time updates directly on you device, subscribe now.

Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.