Sangadi dan Lurah se Kotamobagu Ikuti Rapat Evaluasi
Kotamobagu,WB—Kepala Desa (Sangadi,red) dan Lurah se Kota Kotamobagu, Selasa (16/3) mengikuti rapat bersama dalam rangka agenda evaluasi bulanan oleh seluruh Desa dan Kelurahan di Kotamobagu, bertempat di Gelanggang Olahraga Desa Kopandakan I, Kecamatan Kotamobagu Selatan.
Dalam kesempatan itu, Asisten I Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, Teddy Makalalag bertindak sebagai pimpinan rapat. Menurut dia, rapat rutin ini sebenarnya digelar setiap satu bulan sekali. Namun, dikarenakan adanya pandemi Covid-19, maka rapat tersebut baru digelar pada bulan Maret 2021 dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.
“Adapun yang dibahas pada rapat ini, yakni evaluasi tindak lanjut program pembangunan, serta soal pemerintahan di desa dan kelurahan,” kata dia.
“Serta untuk evaluasi tentang retribusi pajak, pembangunan, penyusunan rancangan, sekaligus apa saja yang menjadi kendala di desa dan kelurahan,” sambungnya.
Turut hadir pada rapat tersebut, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kotamobagu, Bambang Ginoga, Kepala Dinas PMD, Umarudin Mamonto, Kepala Dishub, Nasli Paputungan, serta Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Nurachim Mokoagow.
Comments are closed, but trackbacks and pingbacks are open.